: Bait Bait Jiwa: March 2013

Monday, March 18, 2013

WASPADA : SEMBARANGAN TANYA JAM PADA ORANG LAIN ? INILAH AKIBATNYA

Waspada: Jangan Sembarangan Nanya Jam pada Orang Lain..(Kisah nyata)

Seorang pemuda sedang dalam perjalanannya kembali ke Jakarta dengan kereta Senja Utama. Persis didepannya duduk seorang bapak. Setelah lama berdiam diri, sambil menguap si pemuda bertanya kepada bapak tersebut, "Jam berapa sekarang, Pak?"

Sebuah pertanyaan yang biasa kita tanyakan dimanapun, kapanpun dan kepada siapapun kan ? Dan biasanya kita selalu dapat jawaban.

Namun kali ini sungguh diluar dugaan, si bapak diam saja. Mengira sang bapak agak kurang pendengarannya, pemuda tersebut mengulanginya sampai 3 kali.

Namun si bapak diam tidak bergeming sedikitpun. Karena kesal, pemuda tersebut langsung mencolek bapak tersebut dan berkata, Saya heran mengapa bapak tidak menjawab pertanyaan saya?? Apa sich susahnya?

Si bapak bilang, "Bukannya saya nggak mau menjawab, tapi nanti kalau saya jawab, kita pasti ngomong-ngomong lagi soal ini soal itu, sampai nanti kita jadi akrab".

Si pemuda melongo mendengar ceramah bapak tadi.

Terus dia tanya lagi, "Lalu apa salahnya kalau kita akrab?"

Si bapak bilang, "Nanti anak gadis dan istri saya akan menjemput saya di Gambir,kalau kita akrab, nanti kita akan turun sama-sama. Terus saya pasti mengenalkan mereka sama kamu."

Si pemuda tambah bingung dan penasaran. "Terus pak??" tanyanya lagi.

"Istri saya tuch orangnya baik sekali sama semua orang, nanti dia pasti nawarin kamu mampir ke rumah. Nanti kamu mandi di rumah saya, terus makan di rumah saya.

Nanti lama-lama kamu bisa akrab sama anak gadis saya dan kamu bisa jadi pacar anak saya. Lama-lama kamu bisa jadi menantu saya," katanya lagi.

Si pemuda yang tadi sudah bingung sekarang makin bingung. Lantas dia tanya, "Terus apa hubungannya sama pertanyaan saya yang pertama??"

Sambil berdiri bapak tersebut menjawab dengan lantang, "Masalahnya? ..., SAYA TIDAK MAU PUNYA MENANTU SEPERTI KAMU. JAM TANGAN AJA NGGAK PUNYA..!!!

BAHASA INDONESIA TERNYATA LEBIH GAMPANG...!

(Dari milis tetangga)
Indonesian language is indeed simpler and more powerful...!
Ternyata Bhs Indonesia lbh simple dan lebih powerful dibanding Bhs Inggris...

English: "Would you please care to elaborate on that statement?" 
Indonesian: "Maksud lo..?!"
English: "The meeting will start at 9:15 AM. Please be there 15 minutes beforehand."
Indonesian: "Rapatnya jam 9!"

English: "I definitely won't make it. You guys go and have fun without me."
Indonesian: "Ntar gue nyusul."

English: "Your statement is already known by everybody else".
Indonesian:" Basi lo..."

English: "I couldn't see the necessity of this conversation".
Indonesian: "Ga penting booo..."

English: "I couldn't think of any idea of where to go and what to do". I
ndonesian: " Mati gaya gue "

English: "I need to tell you something unfortunately still need to be confirmed on its validity".
Indonesian: "Eh..Tau ga sih lo....(Nggosip)..."

English: "I coudn't imagine what else could've happen".
Indonesia: "Buset dah !"

English: "The conclusion which is not accepted".
Indonesian: "Cape deh...!"

English: "Pardon me"
Indonesia: "Ha?..."

English: "I think you should not act in such an improper way".
Indonesian: "Pliiiss deh...".

English: " I think you should not exagerate the matter"
Indonesia: "Jangan lebay deh...!!"

hehehe....

All About WC Umum

Tulisan2 yang nge-Trend sering terdapat di WC UMUM. Jangan sirik dulu yaa., ini adalah beberapa contoh kreativitas anak bangsa : 


DILARANG BUANG APAPUN KE DALAM CLOSET 
Berarti buang kotoran pup juga ga boleh ya..? 


MANDI = Rp2000 KENCING = Rp500 
BAB(PAKE KENCING)= RP2000 
BAB(GA PAKE KENCING) = RP 1500 
ALL IN ONE = Rp3000 >- UDAH DISKON 
(Kalo ga salah ini di toilet terminal Tirtonadi)


KENCING - 1000 
BERAK (DIKIT BANYAK) - 2000 
BANYAK BANGET - 3000 
DIKIT BANGET - TAHAN DULU 
BOKER 5 KALI, GRATIS 1 KALI BOKER DI HARI YANG SAMA 

Ada juga tulisan yang kayaknya disponsori lembaga lingkungan hidup. Terpampang kertas hasil nge-print: 

HABIS BUANG AIR HARAP DISIRAM 
Dibawahnya ada tulisan pake pulpen. 
"GO GREEN, NOT YELLOW" 

Ada juga yang puitis 

AIR BERIAK TANDA TAK DALAM HABIS BERAK HARAP DISIRAM 
Tertulis rapi di tembok pakai cat 

BUANGLAH KOTORAN PADA TEMPATNYA 
Terus ada yang ngejawab pakai pulpen 
PANTAT GUA KAGAK MUAT DI KLOSET!!! 

Dibawahnya ada yang nambahin 
GOBLOK LOE INI KAN KLOSET JONGKOK!!! 

Ada yang iseng berkasar ria pakai spidol 
JANGAN BACA TULISAN INI (SELAIN MONYET) 

Relpy dibawahnya 

MAAF BABI, UDAH TELANJUR BACA 

Yang ikut baca, panas juga dan nambahin 

UDAH DONG, MONYET DAN BABI YANG AKUR YA... 


Yang lain 

YANG BERAK DAN KENCING GAK NYIRAM = ANJING 

Terus dibawahnya ada yang komen 

KALO GA BERAK GA KENCING IKUT NYIRAM GIMANA? 

Komen selanjutnya 

ANJING KURANG KERJAAN... 

Ada juga yang membingungkan seperti yang terpasang di toilet kantor. 

Kan ada 2 biji bersebelahan di pintu toilet sebelah tertulis 
TOILET RUSAK JANGAN DIPAKAI 

trus di pintu toilet sblahnya ada yg iseng nempel ditulis pke print2an 
JANGAN DIPAKAI NANTI RUSAK JUGA =D

Saturday, March 2, 2013

Baik & Jahat

Jika engkau berbuat baik kepada ku, maka aku berbuat baik kepadamu.
Tapi jika engkau berbuat jahat, maka biarlah.. Aku tak akan berbuat jahat kepadamu.
Sesungguhnya engkau hanya berbuat jahat kepada dirimu sendiri.
Dan Allah menyukai orang-orang yg sabar :)

Handil, 2 Maret 2013

: